Langsung ke konten utama

HAK ANAK BANYAK DIABAIKAN


Saat ini masyarakat global  dihadapkan pada praksis hidup bahwa hak anak sering diabaikan dalam banyak aspek kehidupan.
Tidak jarang kita mendengar adanya informasi kelam seperti kekerasan anak, pemerkosaan,  pencabulan, pembunuhan anak dan perdagangan anak.
Kondisi ini menggugah nurani kemanusiaan dan menggugat atensi semua komponen masyarakat.

Bupati Ende, Ir. Marselinus Y. W. Petu mengatakan ini dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kornelis Wara S. Sos pada pembukaan Kegiatan Semiloka Tentang Kekerasan dan Upaya Pemenuhan Hak Anak di Kabupaten Ende yang dipusatkan di aula pertemuan Wisma Emaus Jln. Diponegoro Senin (6/11).

Terkait dengan lukisan buram yang menimpa anak Indonesia termasuk anak-anak Ende maka hal tersebut menjadi titik fokus peserta Semiloka, agar  melalui kegiatan ini ditemukan langkah solutif mengatasi berbagai persoalan yang menimpa anak.

Harapnya agar semua komponen masyarakat membangun kerjasama dan kolaborasi peran dalam memperkuat komitmen dan membangun sistem penanganan perlindungan anak yang komprehensif dengan kelembagaan yang ada sehingga masalah yang berkaitan dengan kekerasan terhadap anak dan upaya pemenuhan hak anak di kabupaten Ende dapat teratasi.

Manager Wahana Visi Indonesia ADP Ende Parulian H. Butarbutar saat menyampaikan sambutan mengatakan, kegiatan Semiloka ini diadakan untuk menemukan dan mewujudkan kabupaten layak anak sehingga anak-anak Ende dapat terpenuhi hak-haknya dan terhindar dari berbagai bentuk kekerasan.
( Humas Ende/ Helen Mei (eln)).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PERERAT HUBUNGAN BILATERAL, KEDUBES HONGARIA KUNJUNGI PEMKAB ENDE Ende NTT. Kedutaan Besar                ( Kedubes ) Hongaria melalui Nota Diplomatik nomor :  225 / 2019 / HUEMB / JKT, yang dikirim oleh Kedubes Hongaria ke Kementerian Luar Negri di Jakarta, Menginformasikan mengenai rencana kedatangan H. E. Mr. Zsolt N'emeth, Ketua Komite Luar Negri Parlemen Hongaria dan Duta Besar Hongaria, H. E. Ms. Judiyh Pach,  bersama suami dan 6 orang Delegasi ke Kabupaten Ende, untuk melihat Instalasi Pengolahan Air di Kelurahan Rewarangga yang merupakan kerjasama untuk memperkuat dan mempererat Hubungan Bilateral kedua Negara Indonesia dan Hongaria. Kunjungan Delegasi Hongaria ke Kabupaten Ende tersebut dilaksanakan pada Jumad, 17/01/2020 sore kemarin, Guna melihat dari dekat Instalasi Pengolahan Air atau Water Treatme Plan ( WTP ), Pengolahan Air di Kelurahan Rewarangga,          ( SPMAM IKK Rewarangga ) Pembangunan Instalasi Pengolahan air yang merupakan bentuk kerja sama Bilateral kedua...
" BUPATI ENDE LANTIK 10 PEJABAT STRUKTURAL DAN DIRUT PDAM TIRTA KELIMUTU " Ende, NTT. Bupati Ende, Drs. H. Djafar H. Achmad, MM melakukan pelantikan para pejabat eselon ll Lingkup Pemerintahan Kabupaten Ende, bertempat di Waityng Room/ Ruang Tunggu Pelabuhan Ende, Selasa, 07/01/2020 siang kemarin. Pelantikan yang tertuang dalam Keputusan Bupati Nomor : KEP. 001.829/0024/PP/1/2020 itu sebanyak 11 Pejabat eselon ll dan seorang pejabat/Direktur Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Kelimutu dengan Nomor : 2/KEP/HK/2020. Bupati Djafar dalam sambutannya mengatakan, Peristiwa pengambilan sumpah dan pelantikan yang dilaksanakan di awal tahun 2020 ini, tentunya memiliki makna tersendiri secara khusus bagi pejabat terlantik bahwa moment hari ini merupakan momen strategis, bermartabat dan berahmat dimana hanya orang - orang pilihan dan orang - orang kepercayaan yang diyakini mampu menterjemahkan vissi - missi Pemerintah Kabupaten Ende, ungkap Bupati Djafar. Disamping itu, Lanjut Bupati Dja...